Daftar Youtuber Pati yang Sudah Mendapatkan Silver Play Button

Sebagai sarana hiburan dalam era digital, Youtube telah melahirkan beberapa entertainer dengan konten beragam yang dapat dinikmati masyarakat luas. Dalam usaha menghargai para kreatornya, Youtube memberi piagam bagi mereka yang berhasil menembus target diatas 100.000 subscriber. Silver Play Button merupakan piagam yang diberikan kepada para konten kreator yang sudah memiliki 100.000 subscriber. Nah.. Pada kesempatan ini saya akan membahas beberapa kreator youtube Pati yang berhasil meraih piagam ini karena konsistensi mereka dalam menghasilkan konten terbaik. BTW.. sebagai orang asli Pati, Saya merasa bangga dengan kerja keras teman-teman youtuber pati yang berhasil mendapatkan silver play button ini, karena perjuangannya pasti tidaklah mudah.
Daftar-youtuber-pati-yang-sudah-mendapatkan-silver-play-button

Sebagai sarana hiburan dalam era digital, Youtube telah melahirkan beberapa entertainer dengan konten beragam yang dapat dinikmati masyarakat luas. Dalam usaha menghargai para kreatornya, Youtube memberi piagam bagi mereka yang berhasil menembus target diatas 100.000 subscriber.

Silver Play Button merupakan piagam yang diberikan kepada para konten kreator yang sudah memiliki 100.000 subscriber. Nah.. Pada kesempatan ini saya akan membahas beberapa kreator youtube Pati yang berhasil meraih piagam ini karena konsistensi mereka dalam menghasilkan konten terbaik.

BTW.. sebagai orang asli Pati, Saya merasa bangga dengan kerja keras teman-teman youtuber pati yang berhasil mendapatkan silver play button ini, karena perjuangannya pasti tidaklah mudah. 

Sebelum kita bahas lebih lanjut, terkait daftar nama youtuber pati yang sudah mendapatkan silver play button, kami akan share juga akan perkembangan youtube di Dunia.

Dengan lebih dari satu miliar pengguna per bulan di seluruh dunia hampir sepertiga dari jumlah pengguna internet secara keseluruhan YouTube merupakan salah satu platform online paling populer saat ini. Popularitasnya diproyeksikan akan terus mengalami peningkatan seiring dengan jumlah user. Bahkan, lembaga riset pasar Statista memprediksi bahwa jumlah penggunanya akan mencapai angka 1,8 miliar orang pada tahun 2021 nanti.

Semakin berkembang, semakin banyak juga konten kreator baru yang merambah ke youtube. Bahkan artis lokalpun sekarang banyak yang memanfaatkan platform youtube sebagai media kebebasan berekspresi. 

Itulah sedikit tambahan informasi tentang perkembangan youtube di dunia. 

Dan, berikut adalah daftar nama beberapa kreator youtube asal Pati Jawa tengah yang telah meraih Silver Play Button. Siapa aja ya kira-kira? 

#1. Hajar Pamuji


Hajar Pamuji merupakan youtube channel pertama yang mendapatkan silver play button. Mas Hajar sebagai seorang kreator mengungkapkan rasa syukur & bahagia karena banyaknya dukungan dari teman-teman yang sudah bantu support youtube channel Hajar Pamuji untuk terus berkembang sampai sekarang.

Tepatnya di tanggal 29 April 2018, Hajar pamuji mendapatkan kiriman silver play button dari Youtube. 

Pada konten video yang berjudul Silver Play Button dari DESA (Hajar Pamuji & Dimas Squad), Mas Hajar mengungkapkan bahwa ia membangun channel youtube di awal tahun 2017, Januari 2017. 

Dalam jangka waktu kurang lebih 16 Bulan ia sudah mendapatkan silver play button, dengan total 116 video, dengan subscriber lebih dari 175.000.

Banyak dari teman-teman yang menanyakan kamera yang dipakai Hajar Pamuji untuk syuting video youtube. Kamera yang dipakai adalah kamera HP, kamera OPPO F3, dan ada juga video lain yang direkam menggunakan kamera IPhone 5.

Mas Hajar bisa memberi contoh pada kita semua, jika ingin berkarya di youtube tidak harus memulai dengan kamera digital yang harganya mahal, namun lebih memperhatikan dari segi kualitas dan keunikan konten yang diberikan kepada user.



#2. Cenut Nut


Youtuber Pati kedua yang berhasil mendapatkan silver play button adalah Cenut Nut. Kami akan menceritakan sedikit keunikan kreator asli Pati yang sekarang tinggal di Desa Muktisari Pati Jawa tengah, yaitu Mas Joko, atau yang lebih familiar di kenal masyarakat luas dengan sebutan Yu Sri.

Awalnya Mas Joko tidak mengetahui kalau di dunia peryoutubean bisa mendapatkan penghasilan. Awal mula ia buat video di Youtube murni dan konsisten hanya untuk menghibur. 

Seiring berjalannya waktu, serta konsistensinya dalam pembuatan video dengan genre komedi di youtube channel Cenut Nut, Ndilalah (kata mas Joko) atau bisa di artikan kebetulan, video yang selama ini ia buat bisa mendapatkan penghasilan dari Google AdSense. 

Dari semua video yang ada di youtube channel Cenut Nut memiliki konten komedi atau Hiburan. Dengan kualitas konten yang dapat menghibur tersebut, kini channel Cenut Nut sudah memiliki 193.000+ Subscriber, sejak artikel ini di terbitkan.

Sebagai konten kreator, mas Joko menginginkan agar Pati lebih dikenal orang, entah itu bangsanya, wilayahnya, apalagi daerah-daerah wisata terutama yang perlu diperkenalkan ke masyarakat. 



#3. Wawan Sudjono Official


Youtube channel pati yang sudah mendapatkan silver play button ketiga adalah Wawan Sudjono Official. Wawan sudjono berhasil mencapai target 100.000+ subscriber pada tanggal 6 Maret 2019, dan sudah mendapatkan reward silver play button per tanggal 29 Maret 2019.

Konsistensinya dalam memberikan hiburan berupa konten komedi tidak pernah padam, Wawan sudjono sering upload konten 2-3 video dalam seminggu. 

Konsistensinya dalam memberikan video terjadwal, tentu memberikan dampak baik pada youtube channel wawan sudjono.

Dengan rajin upload video tersebut, statistik pertumbuhan subscriber wawan sudjono terus mengalami peningkatan +237 dalam sehari. 

Tips buat teman-teman youtube kreator pemula (baru memulai) yang kebetulan baca artikel ini, saya akan memberikan satu informasi penting yang menurut saya terus berlaku dalam algoritma youtube dari dulu hingga sekarang yaitu buatlah konten yang bagus dan update konten secara berkala dan kontinu.



Itulah 3 daftar youtuber pati yang sudah mendapatkan reward berupa silver play button. Semoga youtuber daerah (Pati khususnya) lebih banyak yang mendapatkannya.

Dukung terus para kreator Pati agar terus memberikan hiburan kepada kita semua. Sampai jumpa di artikel-artikel berikutnya. Share ke sosial media kalian agar lebih banyak orang yang mengenal Pati. Terima kasih.

#YoutuberPati #PatiBumiMinaTani