Bagaimana Cara Mengatasi Menstruasi Tidak Lancar

Mengatasi Menstruasi Tidak Lancar – Siklus menstruasi yang normal pada wanita terjadi setiap 21-35 hari dan berlangsung selama 3-7 hari. Namun biasanya ada beberapa wanita yang mengalami Menstruasi yang tidak teratur atau tidak lancar saat menginjak remaja, kondisi tersebut umum terjadi dialami seorang remaja yang menginjak usia pubertas karena ketidakstabilan hormon. Seiring dengan berjalannya waktu, usia regulasi hormonal ini umumnya akan semakin baik, sehingga menstruasi akan semakin teratur. Tapi perlu Anda ketahui bahwa menstruasi tidak lancar dapat dipicu oleh beberapa faktor, diantaranya:
Bagaimana Cara Mengatasi Menstruasi Tidak Lancar

Mengatasi Menstruasi Tidak Lancar – Siklus menstruasi yang normal pada wanita terjadi setiap 21-35 hari dan berlangsung selama 3-7 hari. Namun biasanya ada beberapa wanita yang mengalami Menstruasi yang tidak teratur atau tidak lancar saat menginjak remaja, kondisi tersebut umum terjadi dialami seorang remaja yang menginjak usia pubertas karena ketidakstabilan hormon. Seiring dengan berjalannya waktu, usia regulasi hormonal ini umumnya akan semakin baik, sehingga menstruasi akan semakin teratur. Tapi perlu Anda ketahui bahwa menstruasi tidak lancar dapat dipicu oleh beberapa faktor, diantaranya:

1. Produksi hormon yang tidak stabil
2. Stress psikis
3. Terlalu sering melakukan aktivitas fisik yang berat
4. Melakukan olah raga secara berlebihan
5. Kurangnya nutrisi
6. Terjadi gangguan keseimbangan kadar hormonal
7. Penumpukan lemak yang berlebihan di dalam badan
8. Gangguan hormon

Anjuran Mengatasi Menstruasi Tidak Lancar


Ada beberapa anjuran yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi menstruasi tidak lancar:

1. Istirahat cukup
2. Jangan terlalu lelah dan batasi aktivitas fisik yang berat
3. Konsumsi makanan yang memiliki nutrisi dan nilai gizi yang baik
4. Teratur menjaga pola makan agar berat badan ideal
5. Jangan terlalu ketat menjalankan program diet
6. Rutin berolahraga agar kondisi badan tetap bugar
7. Jangan terlalu stres

Menstruasi tidak lancar atau tidak teratur memang sangat mengganggu bagi wanita. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, cobalah untuk mencari tahu penyebabnya. Umumnya menstruasi yang tidak teratur atau tidak lancar tidak memerlukan pengobatan medis. Namun bila keluhan terus berlanjut, atau jika menstruasi melambat bahkan berhenti, maka sebaiknya konsultasikan hal ini dengan dokter kandungan agar dapat ditangani secara tepat.

Dengan melakukan tindakan konsultasi dan memeriksakan diri ke dokter ahli, bisa membuat kemungkinan gangguan yang di indikasikan dengan menstruasi tidak lancar dapat segera tertangani.