Kuliner Pati Hits: Rekomendasi Makanan yang Paling Enak dan Wajib Kalian Coba

Rekomendasi daftar makanan, kuliner khas pati yang wajib kalian coba dan bikin kamu katagihan. Selamat mencoba!
daftar makanan khas pati jawa tengah

Kuliner Pati Hits -- Sebagai pemuda kelahiran asli Pati, Saya akan berbagi kepada kalian semua makanan khas daerah, yang terkenal enak di Kota Pati, Jawa tengah.

Bagi kalian yang kebetulan sedang berkendara melewati kawasan Pantura Pati Jawa Tengah, jangan segan untuk mampir dan mencoba kuliner andalan khas “Bumi Mina Tani” ini.

Beraneka macam makanan khas daerah, membuat para pendatang senang untuk explore berbagai tempat makan enak saat berkunjung ke Pati.

Selain terkenal dengan makanannya yang enak dan murah, kuliner pati juga terkenal dengan keunikan menu yang tidak dimiliki daerah lain. Kira-kira apa saja ya?

Mari kita lihat ulasan kuliner Pati hits yang kami rekomendasikan untuk Anda semua. Kami jamin, Anda akan menyukai hidangan khas daerah asal Pati ini.

 Daftar Makanan Kuliner Khas Pati Paling Enak


Jangan lewatkan kesempatan Anda untuk mencoba berbagai masakan kuliner paling enak di Kota Pati. Berikut daftarnya:

1. Nasi Gandul Khas Pati 


Nasi Gandul Kuliner Khas Pati
Nasi Gandul | id.tastemade.com

Menu makanan pertama yang layak Anda coba adalah Nasi Gandul khas Pati. Nasi gandul menjadi primadona makanan khas paling enak dan banyak diminati di Kabupaten Pati.

Karena memiliki kelezatan cita rasa yang khas, dengan bumbu-bumbu rempah pilihan menjadi menu andalan warga daerah maupun luar daerah.

Ciri khas nasi gandul pati ini, dalam penyajiannya selalu menggunakan daun pisang sebagai alas piring saat makanan disajikan.

Selain itu, makanan dengan ciri khas kuah santan dengan lauk potongan daging sapi, babat, ataupun telur bacem ini sudah banyak menyebar di daerah pati. Jadi wajib Anda coba ya jika berkunjung ke Pati.

Resep Nasi Gandul Khas Pati


Berikut beberapa resep nasi gandul khas Pati Jawa Tengah dengan kualitas rasa gurih yang bisa bikin kamu ketagihan!

Bahan-bahan untuk membuat nasi gandul sangat mudah untuk disiapkan. Berikut ini adalah bahan-bahan utama yang harus ada. Jangan sampai ada yang terlewat, ya.

Bahan Nasi Gandul Khas Pati


  • 500 gram daging sapi, potong kotak
  • 2 batang serai
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdm air asam jawa
  • 300 ml santan cair
  • 500 ml air
  • Lada
  • Garam
  • Gula
  • Minyak untuk menumis

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 6 buah Cabai merah besar
  • 1 sdm jintan
  • 1 ruas kencur
  • 1 sdt keluak
  • 1 sdt ketumbar sangrai
  • Minyak

Bahan Pelengkap:

  • Tempe goreng
  • 1 piring nasi putih

Cara Membuat Nasi Gandul Khas Pati


  • Haluskan semua bahan bumbu halus dengan sedikit minyak menggunakan blender sampai benar-benar halus.
  • Panaskan minyak pada wajan atau panci, tumis bumbu halus, serai dan daun salam. Masak hingga bumbu matang dan wangi.
  • Tambahkan air asam jawa, aduk hingga rata. Lalu masukkan daging, aduk lagi hingga daging tercampur rata dan meresap bersama bumbu.
  • Masak hingga daging berubah warna kemudian tambahkan air dan santan.
  • Tambahkan dengan lada, garam dan gula sesuai selera.
  • Setelah daging matang dan empuk. Sajikan bersama nasi dan tempe goreng.

2. Soto Kemiri Khas Pati


Soto Kemiri Kuliner Khas Kota Pati
Soto Kemiri | indiraayudhiaaa.wordpress.com

Soto Kemiri merupakan masakan tradisional nusantara yang masuk dalam daftar kuliner pati dan sangat recommended untuk Anda coba.

Soto kemiri khas pati memiliki cita rasa yang berbeda dengan soto-soto pada umumnya. Karena aroma yang dihasilkan masakan ini sangat khas dengan bumbu kemirinya.

Dalam proses pembuatan soto kemiri pun terbilang unik, yaitu bahan dasar kemiri tersebut di sangrai terlebih dahulu sebelum dihaluskan, agar semua bahan bisa bercampur rata.

Setelah dimasak Soto Kemiri ini tentunya sedikit berminyak, lebih gurih dan memiliki aroma yang khas.

Resep Soto Kemiri Khas Pati


Hidangan soto kemiri khas pati rasanya tidak kalah lezat dengan soto di restoran-restoran mahal. Pastinya, soto kemiri ala rumahan ini akan selalu dirindukan keluarga Anda ketika dihidangkan di meja makan.

Bahan Soto Kemiri Khas Pati


Bahan-bahan untuk membuat soto kemiri khas pati sangat mudah untuk disiapkan. Berikut ini adalah bahan-bahan utama yang harus disiapkan. Jangan sampai ada bahan yang terlewat, ya.

  • 1 ekor ayam kampung
  • 2 Tomat
  • 2 bungkus Touge
  • 1/2 kelapa buat di ambil santan nya

Bumbu Halus:

Selain bahan utama, ada juga bahan-bahan bumbu halus yang nantinya akan menjadi bumbu kuah soto kemiri khas pati supaya makin sedap. Berikut ini bahan-bahan bumbu halus yang harus disiapkan.

  • 4 buah kemiri (fisangrai dahulu)
  • 6 bawang merah
  • 3 bawang putih
  • 2 ruas jari kunyit(bakar)
  • 1 ruas jari kencur
  • 1 btang sereh (geprek)
  • 2 ruas jahe (geprek)
  • 2 ruas lengkuas (geprek)
  • 2 Lembar daun jeruk dan daun salam(dimasukkan saat menumis bumbu)

Cara Membuat Soto Kemiri Khas Pati


  • Apabila semua bahan sudah tersedia dan disiapkan di dapur, maka saatnya membuat resep soto kemiri khas pati ala rumahan dengan melakukan langkah-langkah berikut.
  • Rebus ayam sampai empuk kurang lebih 30-40 mnt lalu tiriskan. Air rebusan ayam jangan dibuang ya, karena bisa kita buat sebagai kaldu sotonya nanti. 
  • Bumbui dan goreng ayam yang sudah direbus tadi, usahakan goreng dengan porsi minyak yang banyak dan panas. Agar hasil gorengan nya kering buat disuir nantinya
  • Tumis bumbu halus nya tadi lur, hingga tercium aroma harum. Setelah harum masukan ke air kaldu tadi dan tambahkan santan dari perasan kelapa tadi lur, tunggu sampai masak dan koreksi rasa.
  • Tougenya disiram air panas agar sedikit layu dan potong tipis-tipis tomatnya
  • Ambil nasi dimangkuk dan kasih touge, tomat, suiran ayam dan bawang goreng lalu siram deh pake kuah sotonya dan jangan lupa sajikan bersama kecap manis sambal dan jeruk nipis. Endes lur

3. Sego Tewel Pati


Sego tewel khas kota pati
Sego Tewel Pati | phinemo.com

Buat sebagian orang yang tidak mengerti bahasa jawa, nama sego tewel mungkin sangat asing. Orang jawa sering menyebut Tewel, yang artinya "nangka muda".

Makanan sego tewel juga termasuk makanan khas pati yang sangat digemari masyarakat daerah, karena memiliki cita rasa yang gurih dan segar dari kuah santan.

Keunikan sego tewel di pati jawa tengah ini,setiap penyajiannya akan selalu diberi alas daun jati untuk menambah keunikan serta kenikmatan rasa yang dihasilkan dari daun jati.

Rasa yang dihasilkan sego tewel ini sangat berbeda sekali dengan tewel yang biasa dihidangkan di warung padang. Masakan khas sego tewel yang sudah terkenal di daerah tambakromo ini memiliki tekstur empuk dan gurih.

Resep Sego Tewel Pati


Bagi Anda yang belum pernah mencoba kuliner ini, Anda bisa membuat sendiri dirumah dengan resep-resep rahasia yang akan kami bagikan ke Anda semua.

Bahan Seogo Tewel Khas Pati


  • Setengah buah Tewel/ Nangka Muda ukuran kecil, bersihkan, lalu potong kecil-kecil
  • Santan 1500 ml encer saja
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1 sendok makan gula merah
  • 1 sendok teh kaldu sapi dan garam secukupnya
  • 20 buah cabai rawit hijau kecil, potong kasar

Bumbu Halus:

  • 9 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh merica butiran

Cara Membuat Sego Tewel


  • Tumis bumbu halus hingga matang dan harum
  • Masukkan cabai rawit, aduk hingga layu
  • Masukkan santan dan semua bumbu lain
  • Tunggu hingga mendidih
  • Masukkan bahan utama (tewel), masak hingga tewel/nangka muda empuk dan bumbu meresap, koreksi rasa
  • Sajikan hangat

Catatan..jika mau tambah sedep dan otentik, alasi piring dengan daun jati..namun jika tidak ada.. bisa menggunakan alternatif lain seperti daun pisang.

4. Petis Runting 


Petis-runting-menjadi-makanan-favorit-khas-pati
Petis Runting | youtube cenut cenut

Kuliner yang ini kudu dan wajib kalian coba. Kuliner petis ini sangat terkenal di Kota Pati, khususnya di Ds. Runting, wedarijaksa dan daerah sekitarnya. 

Petis ini merupakan makanan favorit yang sering saya makan bersama istri disaat pulang kampung ke Pati, Jawa tengah.

Mungkin kalian yang diluar kota banyak yang tidak tahu kuliner ini. Petis merupakan variasi masakan daging kambing yang hampir sama dengan gulai. Perbedaanya, petis kambing ini menggunakan resep bumbu yang dicampur dengan tepung beras dan rebusan daging.

Sekilas, petis ini seperti gulai, namun memiliki warna kuah sedikit gelap. Ciri khas dari petis ini, terdapat beberapa potongan bagian kambing yang menyembul di kuah, namun kebanyakan kikil atau lemak serta tulang kambing. 

Resep Petis Runting


Salah satu makanan tradisional khas Pati ialah petis runting. Makanan ini telah berkembang hingga ke beberapa desa di sekitarnya, karena memiliki rasa gurih yang dihasilkan dari rempah pilihan.

Seperti yang sudah saya singgung diawal tadi, bumbu untuk membuat petis kambing hampir sama dengan gulai, yaitu :

Bahan Petis Runting


  • Cabe
  • Merica
  • Jinten
  • Bawang merah, dan
  • Bawang putih
  • 250 gram iga kambing
  • 3 lembar daun jeruk
  • 25 gram gula merah
  • 1 liter air 
  • 2 sendok makan kecap manis

Namun ada tambahan bumbu lagi yaitu tepung beras dan gula jawa.

Pemilihan bahan kambingnya juga wajib kambing muda, sehingga rasa yang dihasilkan tidak bau prengus, atau berbau menyengat. 

Bumbu Halus:

  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah
  • 2 cm kunyit
  • 3 butir kemiri
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 2 cm kencur
  • 1 sendok teh terasi
  • 1 1/2 sendok teh garam

Cara Membuat Petis Runting


  • Rebus iga kambing, hingga mendidih dan lunak.
  • Masukkan semua bumbu halus dan daun jeruk. Aduk sampai bumbu meresap.
  • Tambahkan tepung beras, kecap manis, dan gula merah. Masak sampai bumbu meresap.
  • Siap dihidangkan.

5. Kepala Manyung Pati


kuliner tradisional kepala manyung pati
Kepala Manyung | kangsuliwa.blogspot.com

Berkunjung ke Pati tidak lengkap rasanya jika belum menikmati makanan kuliner pati hits yang satu ini, yaitu kepala manyung, atau yang lebih dikenal dengan sebutan ndas manyung.

Banyak pemanfaatan yang bisa digunakan untuk mengolah masakan kepala manyung, kepala ikan manyung bisa digulai, dimangut, atau diasap, menjadi makanan khas pantai utara Jawa (Pantura). 

Berada di pesisir Pantura Jawa, Kec. Juwana dikenal akan hasil lautnya yang melimpah.  Maka jangan heran, jika aneka kuliner di sini didominasi oleh ikan dan hidangan laut lainnya.

Kebanyakan olahan laut tersebut diracik dengan berbagai bumbu dan rempah, hingga menghasilkan sajian bercita rasa gurih, pedas, dan menggugah selera para pelanggan.

Sejatinya, kuliner ini merupakan semacam gulai yang memiliki cita rasa pedas. Isiannya cuma satu, kepala ikan manyung berukuran besar. Saking jumbonya, seporsi mangut kepala manyung ini bahkan bisa disantap lebih dari satu orang.

Resep Kepala Manyung Pati


Kepala manyung menjadi salah satu jenis ikan yang paling sering diolah masyarakat Pati sebagai menu masakan andalan. Resep olahan kepala manyung yang perlu dicoba adalah ndas manyung pedas manis. Berikut adalah bahan dan cara membuatnya.

Bahan Kepala Manyung 


  • 3 biji kepala ikan manyung ukuran besar
  • 1000 ml santan
  • 1 papan tahu/tempe
  • Sckpnya cabai hijau dan rawit


Bumbu Halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 biji cabai rawit
  • butir kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 ruas jari kunir
  • 1 ruas jari jahe
  • 1 ruas jari kencur
  • 3 lembar daun jeruk
  • Secukupnya garam,gula,penyedap rasa

Cara Membuat Kepala Manyung


  • Cuci bersih kepala manyung
  • Cuci bersih kelapa, lalu Peras santanya. Bisa juga menggunakan santan dalam kemasan
  • Tumis bumbu halus dan cabai dan daun jeruk sampai wangi.
  • Tambahkan santan. Masukkan tahu/tempe dan kepala ikan. Masak sampai mendidih dan matang. Test rasa.
  • Sajikan.

Itulah rekomendasi dari kami beberapa daftar kuliner pati hits yang wajib kalian coba!